banner 728x250

HUT Pramuka ke-61, Gubernur Khofifah Ingatkan Pengorbanan Pejuang RI

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, menyematkan penghargaan Lencana Pancawarsa III kepada Wahid Wahyudi (anggota Mabida). Foto: hendrik JNR

MENARAJATIM.ID, Surabaya – Di Hari Pramuka ke-61, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, megajak pada Praja Muda Karana untuk mengingat para pejuang RI yang memberikan pengorbanan luar biasa. Sebab pengorbanan para pejuang tersebut merupakan ruh dari pendidikan kepanduan Praja Puda Karana (Pramuka).

 

“Saya ingin mengajak untuk memahami, bahwa bagaimana pendidikan lewat kepanduan praja muda karana ini bisa terus kita semai, sebab di dalam Pramuka ada pelajaran mengenai nilai-nilai cinta pada  sesama dan cinta alam yang luar biasa,” tutur Gubernur Khofifah, saat sambutan pada peringatan Hari Pramuka 2022, di Gedung Negara Grahadi, Minggu (14/8/2022).

Baca Juga:  BPPD Sidoarjo Canangkan Zona Integritas Menuju WBK/WBBM

 

Menurut Gubernur, hal ini seperti yang dikatakan oleh Presiden Keempat Republik Indonesia, Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, saat memperingati Hari Pramuka. Beliau menyampaikan, sampai sekarang masih ada anggota masyarakat yang menganggap enteng gerakan pramuka, padahal pada gerakan ini sejatinya mengajarkan cinta sesama dan alam semesta.

 

“Bahkan bapak kepanduan pramuka dunia, Lord Baden Powel, juga menyampaikan pesan, bahwa Hal yang paling bernilai sementara adalah mencoba untuk menempatkan kebahagiaan ke dalam kehidupan orang lain,” ujar Gubernur.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *