banner 728x250

Peringati HPN 2022, Puluhan Wartawan Sidoarjo Vaksinasi Booster di Pendopo Bupati

Ambari, wartawan kempalan.com vaksinasi booster disaksikan Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor. Rabu, (9/2) di Pendopo Delta Wibawa.

MENARAJATIM.ID, Sidoarjo – Peringati Hari Pers Nasional (HPN) 2022, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kab. Sidoarjo dan Forum Wartawan Sidoarjo (Forwas), bekerjasama dengan Dinas Kominfo Kab. Sidoarjo serta Dinas Kesehatan Kab. Sidoarjo menggelar vaksinasi lanjutan booster di Pendopo Delta Wibawa Kab. Sidoarjo Rabu (9/2/2022).

Vaksinasi ketiga ini disaksikan oleh Bupati Sidoarjo H. Ahmad Muhdlor Ali (Gus Muhdlor), Plt Dinas Kominfo Kab. Sidoarjo Mibachul Munir, Plt Kabid Pikom Dinas Kominfo Kab. Sidoarjo M. Wildan dan pejabat lainnya.

Bupati Sidoarjo H. Muhdlor Ali mengatakan bahwa dalam rangka memperingati HPN, Pemkab Sidoarjo sengaja menggelar vaksin booster untuk para awak media yang tiap hari melakukan peliputan di wilayah Sidoarjo.

Baca Juga:  Jalan-Jalan ke Kota Tua Menikmati Suasana Tempo Doeloe di Rumah Bupati Pertama Sidoarjo

Karena mobilitas mereka yang cukup tinggi dan bersentuhan langsung dengan berbagai kalangan. Awak media harus dibekali dengan vaksin booster.
“Ini bentuk kemitraan Pemkab Sidoarjo dengan para wartawan Sidoarjo,” ucapnya.

Dengan momentum Hari Pers Nasional, bupati akrap disapa Gus Muhdlor itu berharap agar para awak media, terus mengedukasi masyarakat Sidoarjo dalam hal apapun, untuk membangun Sidoarjo yang lebih baik.

“Kami berharap terus mengedukasi masyarakat dan tetap menjaga prokes dalam menjalankan tugas,” harapnya.

Masih kata alumnus Uniar Surabaya itu, seperti vaksin pertama dan kedua, PWI Kab. Sidoarjo bersama Forwas
bekerjasama dengan Dinkes Sidoarjo untuk vaksinasi kepada wartawan yang bertugas di Sidoarjo.

Baca Juga:  Nenek Sebatang Kara Akhirnya Mau Diajak Ning Sasha Tinggal di Liponsos

“Sinergitas pemerintah dan media sangat penting. Dan kami berterimakasih, teman-teman media selama ini tetap harmonis dengan Pemkab Sidoarjo,” pungkas putra KH Agoes Ali Masyhuri pengasuh Pesantren Progresif Bumi Shalawat Lebo Sidoarjo itu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *